Skip to content

Ambil Langkah Modifikasi Cuaca! GAPKI dan Pemerintah Berupaya Cegah Karhutla

Kalteng – Upaya mencegah kebakaran lahan dan hutan di Kalimantan Tengah menjadi perhatian GAPKI bersama pemerintah pusat dan daerah. Kolaborasi antar pemangku kepentingan ini telah berjalan semenjak Kamis lalu (24 Agustus 2023).

Kepala Bidang Lingkungan dan ISPO Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) Cabang Kalteng Suto Suwahyo menjelaskan bahwa GAPKI berkomitmen mendukung upaya pemerintah dalam pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) melalui kolaborasi dalam Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) bersama KLHK, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), serta pihak terkait lainnya.

Langkah bersama ini diambil untuk menjaga wilayah yang rentan terjadinya kebakaran di Kalimantan Tengah.”GAPKI berperan untuk mendukung pembiayaan kegiatan TMC selama enam hari. Pelaksanaan TMC memang difokuskan kepada di wilayah-wilayah rentan kebakaran,” ujarnya.

Suto berharap upaya bersama ini dapat mengurangi potensi terjadinya Karhutla yang seringkali membahayakan lingkungan dan masyarakat.

Tak hanya melalui TMC, anggota GAPKI Cabang Kalteng secara rutin dan aktif melakukan patroli di sekitar kebun-kebun.

“Jadi, anggota GAPKI Kalteng memiliki personil dan peralatan agar cepat merespon apabila terjadi laporan tentang kebakaran lahan. Langkah ini menunjukkan kesiapan dan tanggung jawab GAPKI dalam menjaga kelestarian lingkungan serta keselamatan masyarakat,”tambahnya.

GAPKI ingin kolaborasi bersama pemangku kepentingan ini dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman dari risiko Karhutla serta dampak-dampak negatif yang mungkin timbul akibatnya.

Sumber: sawitindonesia.com

Post View : 454
EnglishIndonesia